Pages

Sunday, November 1, 2015

SOAL UKG GURU 2015 + JAWABAN

Begitu banyaknya yang dipelajari belum tentu banyaknya tadi akan bisa digunakan, namun keefektifan dan kepentingan yang lebih aplikatif mungkin menjadi lebih berguna. Ini saya upload soal UKG yang lebih membumi semoga berguna
  
SOAL

1. Berdasarkan Rencana Strategis (Renstra) Departemen Pendidikan Nasional memberikan pelayanan prima, salah satu yang perlu dilakukan adalah pengembangan teknologi informasi dan komunikasi (ICT) yang dilakukan melalui pendayagunaan ICT di bidang pendidikan yang mencakup peran dibawah ini, kecuali .....:
a. ICT Sebagai Substansi Pendidikan,
b. Alat Bantu Pembelajaran, Fasilitas Pendidikan,
c. Standar Kompetensi, Penunjang Administrasi Pendidikan,
d. Alat Bantu Manajemen Satuan Pendidikan, Dan Infrastruktur Pendidikan.
e. Pengembangan bakat dan daya kreatifitas siswa

2. Pemanfaatan fasilitas internet dalam pembelajaran yang digunakan untuk berkorespondensi antara seseorang dengan lainnya di mana pun dan kapan pun meraka berada. Dengan fasilitas ini mereka dapat saling mengirim dan menerima surat, gambar, suara, dan video. Fasilitas ini dapat pula mengirim lampiran berupa file yang berisi teks atau gambar. Selain itu, dengan fasilitas ini, pengguna dapat pula mengarsipkan surat-surat yang diangap penting dengan menyimpannya pada folder yang disediakan untuk itu disebut dengan....
a. Teleconverence
b. Email
c. Website
d. Chatting
e. Browsing

3. Kegiatan guru dalam: melibatkan peserta didik mencari informasi yang luas dan dalam tentang topik/tema materi yang akan dipelajari dengan menerapkan prinsip alam; belajar dari aneka sumber; menggunakan beragam pendekatan pembelajaran, media pembelajaran, dan sumber belajar lain; memfasilitasi terjadinya interaksi antar-peserta didik serta antara peserta didik dengan guru, lingkungan, dan sumber belajar lainnya; melibatkan peserta didik secara aktif dalam setiap kegiatan pembelajaran; dan memfasilitasi peserta didik melakukan percobaan di laboratorium, studio, atau lapangan disebut kegiatan...............
a. Elaborasi
b. Eksplorasi
c. Konfirmasi
d. Browsing
e. Contextual teaching learning

4. Salah satu contoh kegiatan guru dalam kegiatan elaborasi dalam komunikasi pembelajaran dengan para siswa, yaitu ........
a. Memberikan umpan balik positif dan penguatan dalam bentuk lisan, tulisan, isyarat, maupun hadiah terhadap keberhasilan peserta didik,
b. Menfasilitasi peserta didik melakukan kegiatan yang menumbuhkan kebanggaan dan rasa percaya diri peserta didik.
c. Memberikan konfirmasi terhadap hasil eksplorasi dan elaborasi peserta didik melalui ber- bagai sumber,
d. Memfasilitasi peserta didik melakukan refleksi untuk memperoleh pengalaman belajar yang telah dilakukan,
e. Memfasilitasi peserta didik untuk memperoleh pengalaman yang bermakna dalam mencapai kompetensi dasar


5. Berkomunikasi secara efektif, empatik dan santun dengan peserta didik dengan bahasa yang khas dalam interaksi pembelajaran yang terbangun secara siklikal, yaitu dengan alur sebagai berikut ....
a. 1. memberikan pertanyaan atau tugas sebagai undangan kepada peserta didik untuk merespon; 2. penyiapan kondisi psilogis peserta didik 3.respons peserta didik untuk merespons; 4. reaksi guru terhadap respons peserta didik.
b. 1. reaksi guru terhadap respons peserta didik; 2. penyiapan kondisi psilogis peserta didik, 3. memberikan pertanyaan atau tugas sebagai undangan kepada peserta didik untuk merespon; 4. respons peserta didik untuk merespons;
c. 1. memberikan pertanyaan atau tugas sebagai undangan kepada peserta didik untuk merespon; 2. respons peserta didik untuk merespons; 3. reaksi guru terhadap respons peserta didik; 4. penyiapan kondisi psilogis peserta didik
d. 1. memberikan pertanyaan atau tugas sebagai undangan kepada peserta didik untuk merespon; 2. respons peserta didik untuk merespons; 3. reaksi guru terhadap respons peserta didik; 4. penyiapan kondisi psilogis peserta didik.
e. 1. penyiapan kondisi psilogis peserta didik, 2. memberikan pertanyaan atau tugas sebagai undangan kepada peserta didik untuk merespon; 3. respons peserta didik untuk merespons; 4. reaksi guru terhadap respons peserta didik

6. Dalam kaitannya dengan upaya untuk memotivasi belajar siswa dan agar proses pembelajaran berlangsung efektif, maka guru perlu mengacu pada....
a. Metode pembelajaran
b. Pendekatan pembelajaran
c. Strategi pembelajaran
d. Gaya pembelajaran
e. Kemampuan belajar

7. Standar ketuntasan minimal belajar (SKMB) ditentukan oleh faktor-gaktor di bawah ini ….
a. Intake Siswa
b. Tingkat kesulitan
c. Sarana pendukung
d. Bakat dan Minat siswa
e. Intake siswa, Tingkat Kesulitan Dan Sarana Pendukung

8. Jenis-jenis pembelajaran dapat diklasifikasikan sebagai berikut:
a. fakta, konsep, prinsip, prosedur, sikap
b. fakta, konsep, prinsip, definisi, aksioma
c. fakta, konsep, prinsip, definisi, prosedur
d. fakta, konsep, definisi, aksioma, prosedur
e. konsep, definisi, aksioma, prosedur, fungsi

9. Untuk memudahkan penetapan materi pembelajaran, dapat mengacu pada rumusan….
a. kompetensi dasar
b. standar kompetensi
c. indikator
d. metode pembelajaran
e. sumber belajar

10. Dibawah ini merupakan pengidentifikasian materi pembelajaran yang menunjang pencapaian kompetensi dasar :
  1. potensi peserta didik, karakteristik mata pelajaran, relevansi dengan karakteristik daerah
  2. tingkat perkembangan fisik intelektual, emosional, social dan spiritual peserta didik
  3. kebermanfaatan bagi peserta didik, struktur keilmuan, aktualitas, kedalaman, dan keluasan materi pembelajaran
  4. kemampuan guru dan ketersediaan referensi
  5. relevansi dengan kebutuhan peserta didik, tuntutan lingkungan dan alokasi waktu
  6. dana yang tersedia

Dalam mengidentifikasi materi pembelajaran yang diampu,guru harus memperhatikan antara lain nomor….
a. 1, 2, 3, 4
b. 2, 3, 5, 6
c. 1, 2, 3, 5
d. 1, 2, 4, 5
e. 3, 4, 5, 6


11. Upaya guru dalam memanfaatkan hasil analisis untuk menentukan ketuntasan belajar antara lain sebagai berikut……..
a. menentukan kriteria keberhasilan belajar
b. mengklasifikasi siswa berdasarkan hasil capaian belajarnya
c. mencari letak kelemahan secara umum dilihat dari kriteria keberhasilan yang diharapkan
d. merencanakan pengajaran remidi
e. mengadakan tes remidi

12. Upaya merancang pengayaan bagi peserta didik yang mencapai ketuntasan belajar optimal tampak dalam kegiatan guru sebagai berikut:
a. memberikan tambahan materi berupa sumber ajar dari pengarang yang berbeda
b. memberikan tes tambahan dengan tingkat kesukaran yang lebih tingi
c. memberikan tambahan sumber bacaan yang lebih mendalam dan tingkat variasi yang tinggi berikut instrumen tesnya yang sesuai
d. diberikan materi bahan ajar yang lebih tinggi tingkatannya dan pengerjaan soal-soalnya yang memiliki kesulitan tinggi
e. memberikan tambahan materi berupa sumber ajar dari penerbit yang berbeda

13. Dalam melakukan evaluasi proses dan hasil belajar, seorang guru perlu memperhatikan hal-hal sebagai berikut:
a. Semua indikator ditagih dengan berbagai teknik penilaian, analisa hasil penilaian, melaksanakan program perbaikan dan pengayaan
b. Melaksanakan program perbaikan dan pengayaan, analisa hasil penilaian, sebagian indikator ditagih dengan berbagai teknik penilaian
c. Analisa hasil penilaian, belum melaksanakan program perbaikan dan pengayaan, semua indikator ditagih dengan berbagai teknik penilaian
d. Melaksanakan hasil penilaian dan melaksankan program perbaikan dan pengayaan
e. Semua indikator ditagih dengan berbagai teknik penilaian dan melaksanakan analisa hasil penilaian

14. Pada setiap akhir kegiatan pembelajaran, guru bersama peserta didik melakukan kegian refleksi. Hal ini dilaksanakan untuk….
a. mengukur ketuntasan peserta didik
b. mengukur efektivitas proses pembelajaran
c. mengukur hal-hal yang belum dipahami peserta didik
d. menentukan langkah-langkah pertemuan berikutnya
e. mengetahui materi yang belum terbahas dalam proses pembelajaran

15. Penilaian diatur dalam permendiknas RI Nomor …………..
a. Permendiknas RI Nomor 16 tahun 2007
b. Permendiknas RI Nomor 20 tahun 2007
c. Permendiknas RI Nomor 41 tagun 2007
d. Permendiknas RI Nomor 13 tahun 2007
e. Permendiknas RI Nomor 19 tahun 2007

16. Untuk menghindari penilaian yang subjektif dan untuk memudahkan guru dalam menilai prestasi yang dicapai peserta didik, maka dalam penilaian ranah psikomotor guru menggunakan….
a. soal pilihan ganda
4. b. soal jawaban singkat
c. soal uraian objektif
d. kriteria
e. tes performance

17. Penilaian portofolio dapat dilaksanakan dengan cara….
a. memberikan penilaian menyeluruh terhadap tugas-tugas peserta didik
b. mengumpulkan lembaran-lembaran jawaban hasil tes harian dan ulangan akhir semester tiap peserta didik
c. mengumpulkan hasil kerja masing-masing peserta didik yang telah diberikan masukan baik oleh guru dan rekan peserta didik dalam suatu album sebagai bukti hasil belajar
d. mengumpulkan lembaran-lembaran jawaban hasil ulangan tiap peserta didik untuk melihat kesulitan peserta didik dalammemahami pokokbahasan tertentu dankemudian diberikan pembelajaran dan tes remidi
e. mengumpulkan lembaran-lembaran hasil pekerjaan tugas, gambar-gambar dan hasil ulangan tiap peserta didik

18. Dalam mengembangkan instrumen penilaian dan evaluasi proses dan hasil belajar, harus memperhatikan….
a. substansi, konstruksi, bahasa
b. substansi, konstruksi, validitas, skor
c. substansi, bahasa konstruksi, skor
d. substansi, validitas, bahasa, reliabilitas
e. substansi, konstruksi, validitas, reliabilitas

19. Di bawah ini yang merupakan ciri dari penilaian kelas adalah….
a. Penentuan tujuan tes, penyusunan kisi-kisi tes, penulisan soal, penelaahan soal, perakitan soal, analisis soal
b. Penyusunan kisi-kisi tes, penulisan kartu soal, penelaahan soal, perakitan soal, penyajian tes, skoring, pelaporan hasil tes
c. Belajar tuntas, penilaian otentik, berkesinambungan berdasarkan acuan norma, menggunakan berbagai teknik dan instrument penilaian
d. Belajar tuntas, penilaian otentik, berkesinambungan berdasarkan acuan kriteria, menggunakan berbagai teknik dan instrument penilaian
e. Tes tertulis, tes lisan, tes praktik atau teskinerja, tugas proyek, portofolio

20. Pernyatan-pernyatan di bawah ini yang betul adalah….
a. Penilaian hasil belajar oleh pendidik digunakan untuk menilai pencapaian kompetensi peserta didik, bahan laporan hasil belajar, dan memperbaiki proses pembelajaran
b. Penilaian hasil belajar oleh pendidik dilaksanakan dalam bentuk penugasan, ulangan harian, ulangan akhir semester, ulangan kenaikan kelas, ujian sekolah
c. Penilaian hasil belajar oleh satuan pendidikan dilakukan untuk menilai pencapaian kompetensi peserta didik pada semua mata pelajaran dan tanpa memperhatikan hasil penilaian oleh pendidik
d. Kriteria kelulusan Ujian Nasional (UN) dikembangkan oleh BSNP dan ditetapkan dengan surat keputusan kepala satuan pendidikan

e. Ujian sekolah mencakup semua mata pelajaran kelompok IPTEK, agama dan akhlak mulia, kewarganegaraan dan kepribadian

MATERI BIOLOGI SMP

 1. Pada waktu sore hari daun lamtoro tampak mengatup. Hal itu menunjukkan bahwa tumbuhan memiliki ciri….
A. tumbuh
B. bernapas
C. bergerak
D. berkembang

2. Akibat membuang sampah tidak pada tempatnya dapat menimbulkan pencemaran lingkungan yang akan menimbulkan berbagai macam penyakit. usaha untuk menanggulanginya adalah...
A. mengolah sampah untuk makan ternak
B. menimbun sampah plastik di dalam tanah
C. mengolah sampah untuk pupuk kompos
D. dibuang kesungai agar tidak menumpuk

3. Fase-fase daur hidup Aurelia sp (ubur-ubur):
1. Medusa
2. Planula
3. Efira
4. Skifistoma
A. 1 – 2 – 3 – 4
B. 2 – 4 – 3 – 1
C. 3 – 1 – 4 – 2
D. 4 – 2 – 1 – 3

4. Hormon yang memengaruhi atau merangsang pertumbuhan akar disebut ….
A. rhizokalin
B. kaulokalin
C. anthokalin
D. filokolin

5. Daun putri malu mengatup ketika disentuh. peristiwa ini menunjukkan makhluk hidup ...
A. membutuhkan makanan
B. peka terhadap rangsang
C. mengeluarkan zat sisa
D. bergerak aktif

6. Jika ujung syaraf pada retina seseorang mengalami kerusakan, maka orang tersebut akan menderita kelainan berupa ...
A.katarak
B.miopi
C.kebutaan
D.buta warna

7. Tika mengamati jamur dengan ciri-ciri berikut.
1. Miselium berkembang dalam substrat
2. Sporangium tumbuh pada ujung hifa yang muncul tegak dari substrat
3. Termasuk dalam kelompok zygomycotina
4. Bersifat saprofit pada: roti kotoran ternak, dan sisa makanan yang mengandung karbohidrat
Jamur tersebut adalah …
A. Mucor mucedo
B. Rhizopus oligosporus
C. Aspergilus oryzae
D. Volvariela volvacea

8. Rekayasa reproduksi untuk mendapatkan individu baru dengan jumlah yang banyak, cepat dan bebas dari virus dapat dilakukan dengan teknik...
A. kultur jaringan
B. transgenik
C. persilangan
D. mutase

9. Perhatikan nama-nama hewan berikut!
1. Ular kobra
2. Kelinci
3. Burung elang www.indoamaterasu.com
4. Kucing
5. kambing hutan
6. Sapi bali
7. Serigala
8. Macan tutul
Hewan yang tergolong ke dalam ordo Karnivora adalah…
A. 1, 2 dan 3
B. 1, 3 dan 4
C. 2, 5 dan 6
D. 4, 7 dan 8

10. Dalam bidang bioteknologi mikroorganisme banyak yang dimanfaatkan dalam fermentasi makanan atau minuman. Misalnya bakteri Lactobacillus casei dimanfaatkan dalam pembuatan…
A. nata de coco
B. minuman yakult
C. keju beraroma
D. minuman yoghurt

No comments:

Post a Comment