Sunday, February 17, 2019

REVIEW SISTEM PENCERNAAN

Soal latihan yang digunakan untuk persiapan UN atau SBMPTN ini lumayan untuk Review OK


1. Gigi tetap (dens permanentes) yang terakhir tumbuh adalah
(A)Gigi seri
(B) Gigi taring
(C) Gigi geraham
(D)Gigi geraham depan
(E) Gigi geraham belakang

2. Enzim utama pada anak bayi manusia adalah .....
(A)Renin
(B) Lipase
(C) Pepsin
(D)Tripsin
(E) Amilase

3. Gigi caninus berfungsi untuk
(A)Merobek
(B) Memotong
(C) Menggigit
(D)Mengunyah
(E) Menggiling

4. Perhatikan gambar ini

Bagian yang mengatur keluarnya chyme dari lambung adalah
(A)Fundus
(B) Spinkter lambung
(C) Spinkter ani
(D)Bagian kardiak
(E) Valvula bauhini

5. Perhatikan gambar ini 
Pernyataan di bawah ini tidak termasuk fungsi organ yang nampak pada gambar adalah 
(A)Menampung makanan
(B) Menghancurkan makanan
(C) Menyerap sari makanan
(D)Mengubah unsur makanan
(E) Mengencerkan makanan

6. Sebagian besar makanan diserap oleh usus dalam bentuk
(A)Fruktosa
(B) Galaktosa
(C) Glukosa
(D)Amilum
(E) Protein

7. Perhatikan system pencernaan ini 


Alat pencernaan yang tidak mengsekresikan enzim pencernaan adalah
(A)Rongga mulut
(B) Kerongkongan
(C) Lambung
(D)Usus 12 jari
(E) Usus halus

8. Komponen makanan yang tidak dicernakan secara enzimatis di rongga mulut adalah
(1) Karbohidrat
(2) Protein
(3) Lemak
(4) Vitamin

9. Perhatikan gambar kelenjar pencernaan ini 

Hormon yang memacu keluarnya sekret atau getah yang ada pada organ diatas dihasilkan oleh
(A)Hipotalamus
(B) Kelenjar ludah
(C) Kelenjar timus
(D)Dinding usus 12 jari
(E) Dinding usus halus


10. Perhatikan gambar kelenjar pencernaan ini 

Hormon yang memacu keluarnya sekret atau getah yang ada pada organ diatas adalah 
(A)Koleosistokinin 
(B) Gastrin 
(C) Prostaglandin
(D) Sekretin 
(E) Oksitosin 


10. Protein di dalam usus diserap dalam bentuk
(A)Glukosa
(B) Fruktosa
(C) Galaktosa
(D)Gliserol
(E) Asam amino

11. Perhatikan gambar berikut ini 
Enzim yang dapat bekerja pada grafik diatas adalah 
(A)Pepsin
(B) Tripsin
(C) Erepsin
(D)Ptialin
(E) Renin

12. Zat yang memberi warna pada urin adalah
(A)Bilirubin
(B) Urobilin
(C) Hemoglobin
(D)Insulin
(E) Kortison

13. Teh manis yang kita minum dapat diserap oleh usus halus tanpa dicernakan secara
kimiawi terlebih dahulu.
SEBAB
Gula yang larut dalam air teh tersebut  merupakan glukosa.

14. Asam amino diserap di dinding usus halus
SEBAB
Dinding usus halus mempunyai banyak jonjot usus
 
15. Karbohidrat diabsorpsi dalam bentuk glukosa oleh jonjot usus
SEBAB
Karbohidrat dicerna secara kimiawi oleh enzim disakarase dan enterokinase

16. Vitamin tidak dicernakan secara kimiawi
SEBAB
Vitamin tidak diperlukan dalam pencernaan secara kimiawi

17. Proses defekasi dilakukan secara sadar
SEBAB
Otot yang menyusun dinding rektum adalah otot lurik

18. Jaringan yang terdapat pada usus halus adalah
(1) Epitel
(2) Otot polos
(3) Saraf
(4) Kartilago

19. Kegunaan kalsium dalam tubuh adalah untuk
(1) Membentuk matrik tulang
(2) Mempengaruhi penerimaan rangsang pada otot dan saraf
(3) Membantu proses penggumpalan darah
(4) Mempengaruhi semua proses  perombakan zat

20. Proses perncernaan yang terjadi di mulut berlangsung
(1) Secara mekanik
(2) Dalam suasana netral
(3) Secara kimia
(4) Dengan menggunakan enzim

21. Sekret dari hati dikeluarkan ke saluran pencernaan melalui
(1) Intestinum tenue
(2) Duktus koledokus
(3) Yeyenum
(4) Duktus hepatikus

22. Senyawa yang mencernakan lemak pada pencernaan manusia adalah
(1) Empedu
(2) Steapsin
(3) Lipase
(4) Erepsin

23. Alat pencernaan yang dilalui oleh makanan sebelum bercampur dengan
erepsin adalah
(1) Esofagus
(2) Lambung
(3) Usus 12 jari
(4) Spinkter pilorus


24. Defesiensi vitamin A dapat menyebabkan
(1) Rabun senja
(2) Kulit bersisik
(3) Kornea mengering
(4) Anemia

25. Alat pencernaan yang menghasilkan enzim untuk mencernakan protein adalah
(1) Lambung
(2) Pankreas
(3) Usus halus
(4) Usus besar

REVIEW SISTEM SIRKULASI

Soal latihan yang digunakan untuk persiapan UN atau SBMPTN ini lumayan untuk Review OK



1. Pada bayi yang belum lahir, antara atrium dekstra dan atrium sinistra terdapat lubang yang disebut
(A)Foramen fanizzae
(B) Foramen ovale
(C) Perikardium
(D)Miokardium
(E) Valvula semiluner

2. Bagian tubuh yang tidak terdapat pembuluh darahnya adalah
(A)Kuku
(B) Tulang pipa
(C) Tulang pipih
(D)Lapisan korium
(E) Tulang rawan

3. Pembentukan hemoglobin darah dapat terganggu karena kekurangan
(A)Vitamin K
(B) Globulin
(C) Eritrosit
(D)Zat besi
(E) Ion kalsium

4. Pembekuan darah dalam tubuh manusia dapat terganggu jika kekurangan
(A)Butir darah putih
(B) Trombosit
(C) Globulin
(D)Vitamin k
(E) Butir darah merah

5. Agar tekanan osmosis darah dalam jaringan tetap normal, hendaklah
(A)Darah mengandung zat telur dan garam-garam mineral
(B) Darah mengandung karbohidrat yang cukup
(C) Kadar hormon dalam darah meningkat
(D)Tekanan darah dan cairan sebanding
(E) Kadar vitamin dalam darah cukup

6. Tekanan darah normal pada orang dewasa adalah
(A)Tekanan sistol 120 mmHg dan tekanan diastol 80 mmHg
(B) Tekanan sistol 80 mmHg dan tekanan diastol 120 mmHg
(C) Tekanan sistol 70 mmHg dan tekanan diastol 140 mmHg
(D)Tekanan sistol 140 mmHg dan tekanan diastol 70 mmHg
(E) Tekanan sistol 80 mmHg dan tekanan diastol 70 mmHg

7. Vena ialah pembuluh darah yang mengalirkan darah
(A)Meninggalkan jantung
(B) Yang kadar oksigennya rendah
(C) Yang kadar oksigennya tinggi
(D)Berisi karbondioksida
(E) Menuju jantung

8. Dalam arteri pulmonalis, darah mengalir
(A)Dari hati ke jantung
(B) Dari jantung ke hati
(C) Dari paru-paru ke jantung
(D)Dari jantung ke paru-paru
(E) Dari paru-paru ke paru-paru

9. Pembuluh darah vena portae hepatika menghubungkan organ
(A)Usus dengan hati
(B) Hati dengan jantung
(C) Ginjal dengan jantung
(D)Paru-paru dengan jantung
(E) Otak dengan jantung

10. Proses pembekuan darah pada manusia dipengaruhi oleh ion kalsium
SEBAB
Ion kalsium secara langsung mempengaruhi pembentukan tromboplastin

11. Eritrosit manusia tanpa inti dan mengandung hemoglobin
SEBAB
Eritrosit manusia mengangkut gas-gas pernapasan dan sari-sari makanan

12. Eritrosit dibentuk di sumsum tulang pipa
SEBAB
Usia eritrosit manusia sekitar 120 hari

13. Limfosit termasuk sel leukosit yang bergranular.
SEBAB
Limfosit berperan dalam sistem imunitas.

14. Jantung merupakan alat pompa hisap dan pompa tekan
SEBAB
Darah dipompa keluar oleh dinding atrium dan dihisap oleh dinding ventrikel

15. Natrium oksalat merupakan zat anti pembekuan darah.
SEBAB
Natrium oksalat dapat mencegah pembentukan fibrin dari fibrinogen.

16. Orang yang mempunyai golongan darah AB tidak dapat memberikan darahnya kepada orang yang bergolongan darah O.
SEBAB
Golongan darah AB adalah resipien universal.

17. Pembuluh darah kapiler merupakan penghubung antara arteri dan vena
SEBAB
Pembuluh darah terkecil adalah kapiler

18. Bila oksidasi glukosa berbanding lurus dengan pemasukan O2, maka pria akan memproduksi energi lebih banyak daripada wanita.
SEBAB
O2 ditransportasikan ke seluruh tubuh oleh eritrosit

19. Sistem peredaran darah manusia merupakan sistem peredaran
(1) Tunggal
(2) Ganda
(3) Terbuka
(4) Tertutup

20. Fungsi sel darah merah manusia antara lain adalah
(1) Imunitas
(2) Transportasi CO2
(3) Pengatur pH
(4) Transportasi O2

21. Pernyataan yang benar tentang eritrosit manusia adalah sebagai berikut, kecuali
(1) Tidak mempunyai inti sel
(2) Usianya ± 120 hari
(3) Bentuknya bikonkaf
(4) Polimorfonuklear

22. Yang dimaksud dengan kurang darah (anemia) adalah
(1) Jumlah zat besi (Fe) dalam darah berkurang
(2) Jumlah butir darah merah berkurang
(3) Kadar hemoglobin di dalam darah berkurang
(4) Volume darah berkurang

23. Kecepatan denyut jantung dalam keadaan sehat dipengaruhi oleh faktor di bawah ini
(1) Berat badan
(2) Emosi
(3) Usia
(4) Makanan

24. Pelebaran abnormal pembuluh darah balik dapat menimbulkan gangguan kesehatan yang disebut
(1) Sklerosis
(2) Wasir
(3) Leukimia
(4) Varises

25. Setetes darah bergolongan darah A dicampur dengan setetes darah bergolongan darah B maka akan terjadi aglutinasi, karena terjadi reaksi antara
(1) Aglutinin alfa dari darah B dengan aglutinogen dari darah A
(2) Aglutinin beta dari darah A dengan aglutinin alfa dari darah B
(3) Aglutinin beta dari darah A dengan aglutinogen dari darah B
(4) Antigen B dari darah B dengan antigen A dari darah A

REVIEW SISTEM GERAK

Soal latihan yang digunakan untuk persiapan UN atau SBMPTN ini lumayan untuk Review OK


1. Untuk pengerutan (kontraksi) otot diperlukan energi. Energi diambil dari penguraian senyawa
(A)Glukosa
(B) Glikogen
(C) ATP
(D)Asam amino
(E) Lemak

2. Pada setiap tulang yang masih tumbuh terdapat selaput tulang yang disebut
(A)Perikardium
(B) Peritonium
(C) Periostium
(D)Pluera
(E) Meninges

3. Otot yang bekerja agonis adalah
(A)Pronator teres dan p. Kuadratus
(B) Biseps dan triseps
(C) Elevator dan depressor
(D)Adduktor dan abduktor
(E) Muskulus pektoralis mayor dan minor

4. Tulang belakang membengkok ke samping termasuk kelainan
(A)Lordosis
(B) Kifosis
(C) Skoliosis
(D)Osteoporosis
(E) Atritis sika

5. Sendi yang gerakannya terbatas  disebut
(A)Sinartrosis
(B) Diartrosis
(C) Sinkondrosis
(D)Sinfibrosis
(E) Artikulasi

6. Ion kalsium di sel otot disimpan di
(A)Sarkolema
(B) Plamalema
(C) Sarkosom
(D)Retikulum sarkoplasma
(E) Sitoplasma

7. Cadangan makanan yang disimpan di otot terutama adalah
(A)Glikogen
(B) Lemak
(C) Protein
(D)Mineral
(E) Glukosa

8. Tulang keropos/osteoporosis disebabkan oleh hal berikut, kecuali
(A)Kekurangan kalsium
(B) Kanker kelenjar parathyroid
(C) Olah raga di pagi hari
(D)Kekurangan vitamin D
(E) Kekurangan sinar matahari

9. Saat seseorang lari cepat sekali, maka kemudian bernapas terengah-engah. Oksigen yang diserap kemudian digunakan untuk hal berikut, kecuali
(A)Sintesis ATP di mitokondria
(B) Respirasi aerob
(C) Oksidasi asam piruvat
(D)Pembentukan asam laktat
(E) Siklus Krebs

10. Pertumbuhan tinggi terjadi karena adanya osifikasi di
(A)Epifise
(B) Diafise
(C) Cakraepifise
(D)Artikulasi
(E) Kartilago hyalin

11. Zat yang menyebabkan pegal setelah olah raga adalah
(A)ATP
(B) Glikogen
(C) Glukosa
(D)Asam laktat
(E) Asam piruvat

12. Sendi berikut yang tidak termasuk diartrosis adalah
(A)Sutura
(B) Pelana
(C) Peluru
(D)Engsel
(E) Putar

13. Tulang yang melindungi otak disebut
(A)Splanknokranium
(B) Neurokranium
(C) Sutura
(D)Skeleton
(E) Sinfibrosis

14. Kelainan pada sistem gerak dapat bersumber pada gangguan otot yang berupa atrofi.
SEBAB
Atrofi dapat disebabkan oleh penyakit yang menyerang saraf sadar yang mengkoordinasi gerak otot.

15. Otot jantung berkontraksi terusmenerus, namun tidak mengalami kelelahan.
SEBAB
Otot jantung memiliki struktur yang hampir sama dengan otot skelet (rangka), namun memiliki percabangan.

16. Miofibril berperan pada mekanisme kontraksi otot.
SEBAB
Miofibril terdiri dari protein kompleks yaitu aktin dan miosin.

17. Otot skelet memiliki origo dan insersio.
SEBAB
Kedua ujung otot skelet selalu melekat pada tulang.

18. Energi yang diperlukan untuk kontraksi otot hanya diperoleh dari metabolisme anaerobik.
SEBAB
Metabolisme anaerobik menghasilkan  ATP hasil penguraian glukosa.

19. Sendi peluru merupakan persendian yang dapat menyebabkan gerak ke segala arah.
SEBAB
Sendi peluru berbentuk sebagai bola yang berada dalam cekungan.

20. Pernyataan benar tentang otot polos
(1) Terdapat di vena
(2) Bersifat volunter
(3) Reaksinya lambat
(4) Tidak berinti sel

21. Guna tulang rangka manusia adalah
(1) Memberi bentuk tubuh
(2) Tempat perlekatan otot
(3) Melindungi alat-alat lunak
(4) Menggerakkan otot-otot badan

22. Asam laktat yang tertimbun pada otot dapat menyebabkan
(1) Terengah-engah
(2) Keram
(3) Relaksasi
(4) Pegal

23. Jaringan penunjang adalah jaringan yang digunakan untuk memberi kekuatan dan perlindungan kepada bagian-bagian lemah pada tubuh.
Berikut yang termasuk jaringan penunjang adalah
(1) Tulang sejati
(2) Darah
(3) Tulang rawan
(4) Otot

24. Penyebab tulang pipa dapat tumbuh memanjang karena adanya penulangan pada
(1) Bagian tengah diafise
(2) Bagian ujung diafise
(3) Seluruh diafise
(4) Bagian cakradiafise

25. Kelainan tulang belakang dapat berupa
(1) Lordosis
(2) Kifosis
(3) Skoliosis
(4) Osteoporosis

SISTEM GERAK

REVIEW BIOTEKNOLOGI KELAS - XII

Soal latihan yang digunakan untuk persiapan UN atau SBMPTN ini lumayan untuk Review OK


1. Yang digunakan sebagai “taksi gen” untuk  mentranspor gen penumpang ke dalam
sebuah bakteri adalah
(A)Endonuklease restriksi
(B) Ribosom
(C) Plasmid
(D)Ligase
(E) Enzim perekat

2. Sel-sel yang dihasilkan dengan cara peleburan atau fusi dua tipe sel yang berbeda menjadi kesatuan tunggal yang mengandung gen-gen dari kedua sel asli disebut
(A)Hibridoma
(B) Rekayasa genetik
(C) Transplantasi nukleus
(D)Kultur jaringan
(E) Fermentasi

3. Enzim yang dihasilkan Aspergillus niger yang digunakan untuk produksi cita rasa dalam keju adalah
(A)Laktase
(B) Amilase
(C) Selalase
(D)Lipase
(E) Protease

4. Produk bioteknologi yang digunakan dalam pengobatan berbagai penyakit akibat virus adalah
(A)Antibodi monoklonald
(B) Vaksin
(C) Beta endorfins
(D)Interferon
(E) Eritropoetik

5. Yang berfungsi untuk “menggunting” sebagian dari molekul DNA dalam teknik rekayasa genetika adalah
(A)Enzim ligase
(B) Enzim modifikasi
(C) Enzim pembatas endonuklease
(D)Transposon
(E) Plasmid

6. Para ahli di bidang teknik rekayasa genetika kini sudah dapat meramal bahwa hasil gemilang dari pencangkokan DNA akan lebih cepat dan lebih mudah dapat diperoleh dalam bidang
(A)Farmasi
(B) Industri
(C) Kedokteran
(D)Pertanian
(E) Peternakan

7. Pada DNA rekombinan, vektor merupakan “kendaraan” yang membawa “titipan” ke agen vektor tertentu mempunyai kemampuan berintegrasi dengan kromosom inangnya. Vektor ini disebut
(A)Episom
(B) Ligasi
(C) Restriksi
(D)Lisosom
(E) Kloning

8. Organisme yang dijadikan agen untuk memproduksi insulin dengan teknik rekayasa genetik adalah
(A)Escherichia coli
(B) Xanthomonas oryzae
(C) Streptomyces albus
(D)Trichormonas viridae
(E) Trametes odorata

9. Antibiotik eritromisin yang dihasilkan oleh Streptomyces erythreus melalui bioteknologi dapat diproduksi secara besar-besaran dengan cara
(A)Fermentasi mikroba
(B) Fusi sel
(C) Fusi protoplas
(D)Sintesis nukleotida
(E) Produksi bioenergi

10. Bioteknologi berkembang dengan pesat setelah ditemukannya suatu komponen yang merusak zat asing yang masuk ke tubuh bakteri tertentu. Komponen tersebut adalah
(A)DNA virus
(B) Plasmid bakteri
(C) Enzim restriksi
(D)Plasmid asing
(E) Produk agen

11. Prinsip dasar kultur jaringan adalah sel dari jaringan yang diisolasi akan mengembangkan potensi dasarnya
SEBAB
Sel tumbuhan dapat berkembang menjadi jaringan dewasa sesuai dengan kebutuhan
hidupnya

12. Dalam kloning domba “doli”, inti sel somatis dileburkan ke dalam ovum yang
telah dihilangkan nukleusnya dengan bantuan energi listrik
SEBAB
Ovum sarat dengan nutrein embrional.

13. Produksi kacang kedelai dapat meningkat sampai 50% bila akarnya diinfeksikan dengan bakteri Rhizobium hasil rekayasa
SEBAB
Kemampuan bakteri Rhizobium mengikat nitrogen dapat ditingkatkan secara rekayasa genetik

14. Mikoprotein merupakan produk makanan yang pada dasarnya terdiri atas miselium
jamur
SEBAB
Protein sel tunggal dapat dijadikan sebagai sumber protein dalam pangan yang berasal dari protein mikroorganisme

15. Enzim modifikasi dan enzim pembatas endonuklease pada dasarnya mempunyai
fungsi yang sama
SEBAB
Enzim modifikasi dan enzim pembatas endonuklease menimbulkan modifikasi
pada molekul DNA

16. Bakteri Escherechia coli banyak dipergunakan dalam eksperimen rekayasa
genetika
SEBAB
Bakteri Escherechia coli mudah sekali hidup dan dipelihara dalam lingkungan
apa saja, biarpun di dalam laboratorium.

17. Enzim pembatas dalam rekayasa genetik bertindak sebagai “gunting biologi”
SEBAB
Enzim pembatas dapat mengenal dan kemudian secara kimia dapat mengenal tempat-tempat khusus pada molekul DNA.

18. Dalam transplantasi gen, enzim endonuklease restriksi dikenal sebagai
“lem biologi”
SEBAB
Enzim endonuklease berperan memotongmotong DNA dengan urutan nukleotida
tertentu, kemudian menyambungkannya kembali.

19. Azotobacter hasil rekayasa yang diinfeksikan pada akar tumbuhan tertentu dapat membebaskan tumbuhan tersebut dari ketergantungannya terhadap kebutuhan pupuk amonia, contoh tumbuhan yang dimaksud adalah
(1) kedelai
(2) petai cina
(3) kacang tanah
(4) jagung

20. Dalam bioteknologi suatu sel yang dikulturkan dapat menjadi individu
tumbuhan hibrida, teknik-teknik yang digunakan adalah
(1) fusi nukleus
(2) DNA rekombinan
(3) kultur jaringan/sel
(4) fermentasi

21. Dalam bioteknologi, Thiobacillus ferrooxidans berperan dalam
(1) menghasilkan antibiotik yang melawan infeksi
(2) merombak cu/fe pembungkus bijih emas hingga didapat emas refratori
(3) pengontrol makanan, odol, sabun dan cat
(4) mengekstrak logam dari bijih tembaga yang berkualitas rendah

22. Aktivator plasminogen merupakan senyawa yang diproduksi oleh mikroba
yang direkayasa, berfungsi untuk
(1) melarutkan pembekuan darah
(2) mengurangi kemungkinan “stroke”
(3) mengurangi kemungkinan serangan jantung
(4) menyerang dan membunuh tumor

23. Pada organisme tingkat tinggi, seperti tanaman dan hewan, gen-gen yang dicangkokkan terlebih dahulu harus disambungkan ke dalam alat pengangkut, yaitu vektor, yang dapat digunakan sebagai vektor antara lain
(1) Bakteri
(2) Virus
(3) Protozoa
(4) Plasmid

24. Dalam waktu yang singkat, satu pohon dapat diperbanyak menjadi ribuan pohon
yang sejenis dan resisten terhadap hama tertentu. Proses perbanyakan tersebut
dalam bioteknologi termasuk teknik
(1) DNA rekombinan
(2) Hibridoma
(3) Kultur jaringan
(4) Fermentasi

25. Untuk menghasilkan insulin manusia di tubuh bakteri, maka gen dari sel Pulau Langerhans di pankreas manusia disambungkan dengan DNA dalam tubuh bakteri sehingga bakteri dapat menghasilkan insulin manusia. Teknik ini merupakan
(1) pencangkokan gen
(2) genetic engineering
(3) transplantasi gen
(4) kultur jaringan

REVIEW EKOLOGI

Soal latihan yang digunakan untuk persiapan UN atau SBMPTN ini lumayan untuk Review OK


1. Bila kadar karbondioksida dalam suatu ekosistem menurun, organisme yang pertama kali menerima dampak negatif adalah
(A)Pengurai
(B) Karnivora
(C) Herbivore
(D)Konsumen
(E) Produsen

2. Berdasarkan kategori kehidupan pada ekosistem perairan, hewan yang aktif berenang tanpa terpengaruh oleh arus air dinamakan
(A)Nekton
(B) Olankton
(C) Neuston
(D)Bentos
(E) Perifiton

3. Avicenia, Rhizophora, dan Soneratia merupakan tumbuhan khas yang hidup
(A)Laut
(B) Pantai
(C) Gurun
(D)Taiga
(E) Tropis

4. Penyebaran bioma dari tropis ke lingkar kutub adalah
(A)Hutan hujan tropis, gurun, hutan gugur, taiga, padang rumput, tundra
(B) Hutan hujan tropis, padang rumput, taiga, gurun, hutan gugur, tundra
(C) Hutan basah, hutan gugur, gurun, padang rumput, taiga, tundra
(D)Hutan basah, gurun, padang rumput, hutan gugur, taiga, tundra
(E) Hutan mangrove, hutan hujan tropis, hutan gugur, gurun, tundra, taiga

5. Tumbuhan dengan ciri
·         Stomata tersembunyi dan membuka pada malam hari
·         Mempunyai cadangan air di batang
·         Berdaun sempit dan tebal atau tidak berdaun
Tumbuhan tersebut merupakan
(A)Higrofit
(B) Tropofit
(C) Epifit
(D)Halofit
(E) Xerofit

6. Tumbuhan dominan di tundra adalah
(A)Conifer
(B) Lumut
(C) Kaktus
(D)Rumput
(E) Epifit

7. Zona laut yang paling banyak ditemukan demersal adalah
(A)Fotik
(B) Neuritik
(C) Litoral
(D)Abisal
(E) Batial

8. Cara adaptasi ikan air laut bertulang sejati (Osteichtyes) terhadap lingkungan berikut betul, kecuali
(A)Banyak minum air
(B) Sedikit mengeluarkan urin
(C) Garam diekskresi melalui insang
(D)Air masuk secara osmosis terutama lewat insang
(E) Penurunan fungsi ginjal untuk mengekskresikan garam

9. Conifer merupakan vegetasi yang dominan di bioma
(A)Tundra
(B) Taiga
(C) Hutan basah
(D)Hutan meranggas
(E) Hutan mangrove

10. Spesies pohon yang berakar banir (papan) mudah ditemukan di bioma
(A)Hutan basah
(B) Hutan taiga
(C) Hutan gugur
(D)Gurun
(E) Tundra

11. Cara adaptasi ikan air tawar terhadap lingkungannya adalah sebagai berikut, kecuali
(A)Banyak minum air
(B) Sedikit mengeluarkan urin
(C) Garam diekskresikan melalui kelenjar garam
(D)Tekanan osmosis dalam tubuh dipertahankan lebih tinggi dari lingkungan
(E) Ginjal berkembang untuk mebuang urin yang hipotonis

12. Hutan yang ditemukan di pantai berlumpur adalah
(A)Mangrove
(B) Hutan tropis
(C) Basah
(D)Meranggas
(E) Tanaman industri

13. Di zona ekosistem air tawar yang tidak memungkinkan kehidupan bagi herbivora adalah
(A)Litoral
(B) Fotik
(C) Profundal
(D)Limnetik
(E) Abisal

14. Biota laut berikut dapat ditemukan di zona abisal adalah
(A)Produsen
(B) Konsumen I
(C) Decomposer
(D)Anthozoa
(E) Alga merah

15. Jasad renik merupakan komponen ekosistem yang memungkinkan daur materi dapat berlangsung
SEBAB
Keberadaan jasad renik memperlancar daur fosfor dan nitrogen di alam

16. Pada ekosistem, produsen akan turun populasinya bila kadar CO2 turun
SEBAB
Fotosintesis pada produsen membutuhkan O2 menghasilkan CO2

17. Conifer banyak dijumpai dihutan Taiga
SEBAB
Hutan taiga didominasi oleh conifer dan terdapat di lingkar kutub utara

18. Di bawah zona titik kompensasi tumbuhan tumbuhan akan segera mati
SEBAB
Laju fotosintesis tumbuhan di bawah titik kompetensi tidak optimal

19. Pola kehidupan Antozoa (bunga karang) selalu sebagai bentos
SEBAB
Antozoa tumbuh dengan baik di zona litoral

20. Dalam ekosistem, hewan yang berperan sebagai detritivor adalah
(1) Cacing tanah
(2) Bintang laut
(3) Keluwing
(4) Teripang

21. Bintang laut yang hidup di ekosistem perairan dapat merupakan
(1) Decomposer
(2) Detritivor
(3) Neuston
(4) Bentos

22. Sumber karbon pada lungkang CO2 dalam atmosfer berasala dari
(1) Respirasi produsen
(2) Respirasi konsumen
(3) Respirasi decomposer
(4) Letusan gunung berapi

23. Berdasarkan kategori kehidupan pada ekosistem, contoh bentos adalah
(1) Karang/koral
(2) Lilia laut
(3) Akar bahar
(4) Bintang laut

24. Tumbuhan hutan mangrove mempunyai cara adaptasi dengan hempasan air laut
yang keras, yaitu dengan
(1) Akar tunjang
(2) Akar napas
(3) Akar tunggang yang kuat
(4) Batang yang besar dan kuat

25. Dlam ekosistem, bila terjadi perubahan produsen, maka populasi yang berlangsung terpengaruh adalah
(1) Konsumen I
(2) Karnivora
(3) Herbivora
(4) Omnivora

REVIEW KEANEKARAGAMAN EKOSISTEM

Soal latihan yang digunakan untuk persiapan UN atau SBMPTN ini lumayan untuk Review OK


1. Fauna Indonesia yang tidak termasuk fauna zone Australia adalah
(A)Kasuari
(B) Walabi
(C) Merak
(D)Anoa
(E) Koala

2. Tumbuhan yang hidup endemit di daerah
sebaran biogeografi oriental adalah
(A)Bunga raflesia
(B) Bunga anggrek
(C) Pohon sepang
(D)Pohon cemara
(E) Lichenes

3. Menurut A. R. Wallace, Kec. Maluku dimasukkan ke dalam daerah biogeografi
(A)Oriental
(B) Australian
(C) Paleartik
(D)Oriental
(E) Ethiophian

4. Flora dan fauna di Jawa lebih mirip dengan daerah biogeografi
(A)Autralian
(B) Oriental
(C) Paleartik
(D)Neartik
(E) Ethiophian

5. Pulau Sumatra, kepulauan Riau, dan pulau Klimantan menurut A. R. Wallace termasuk daerah biogeografi
(A)Neartik
(B) Oriental
(C) Paleartik
(D)Australian
(E) Neotropik

6. Hewan di daerah oriental dan paleartik tidak dapat saling berkunjung karena adanya sawar berupa
(A)Predator
(B) Pegunungan Himalaya
(C) Samudera Atlantik
(D)Gurun Sahara
(E) Selat Makassar

7. Pembagian daerah biogeografi di dunia meliputi
1. Australian
2. Oriental
3. Ethiophian
4. Neotropik
5. Neartik

6. Palearktik
Burung kolibri, singa, rusa kecil, karibu, kakak tua, dan orang utan. Secara berurutan menempati daerah
(A)5, 4, 2, 6, 1, 3
(B) 3, 5, 4, 6, 1, 2
(C) 6, 5, 4, 3, 1, 2
(D)4, 3, 6, 5, 1, 2
(E) 1, 2, 6, 5, 4, 3

8. Harimau, gajah, orang utan adalah hewan khas daerah Oreintal yang ada di kawasan Barat Indonesia, sedangkan kanguru, kasuari adalah hewan khas Australia yang ada pada kawasan Timur Indonesia. Alasan yang tepat mengapa hewan tersebut ada pada kedua kawasan itu adalah
(A)Habitat dari daerah Oriental dan Australia memiliki kesamaan
(B) Hewan-hewan tersebut bermigrasi pada musim-musim tertentu
(C) Kepulauan Indonesia pernah bergabung dengan Oriental dan Australia
(D)Keberadaan hewan-hewan di kawasan tersebut akibat perbuatan manusia
(E) Samudera merupakan penghalang yang sangat efektif untuk penggabungan kedua kawasan

9. Pada zaman Mesozoikum, ketika benua belum berpisah, diduga telah banyak hewan yang telah berkembang antara lain seperti
(A)Serangga, ikan air tawar, dan katak
(B) Insekta, ikan air laut, dan katak
(C) Serangga, ikan air laut, dan ular
(D)Artropoda, tikus dan katak
(E) Artropoda, ikan air tawar, dan buaya

10. Regio neartik meliputi daerah geografis berikut
(A)Amerika Utara
(B) Eropa
(C) India
(D)Papua
(E) Selandia Baru

11. Hambatan berupa lautan, pegunungan yang tinggi atau padang pasir merupakan barrier
(A)Iklim
(B) Geografi
(C) Edafis
(D)Biologis
(E) Kondisi tanah

12. Melalui kekuatan berenang atau dibawa secara pasif merupakan sarana dispersi berupa
(A)Udara
(B) Lahan
(C) Air
(D)Pengangkutan manusia
(E) Tekanan populasi

13. Hewan-hewan darat berkecendrungan untuk memperluas daerah penyebarannya
SEBAB
Persediaan makanan yang tidak mencukupi bagi keturunannya memacu hewan darat melakukan penyebaran
14. Gajah merupakan mamlia darat yang penyebarannya di regio Ethiopian dan oriental
SEBAB
Regio Ethiopian dari oriental berhubungan tanpa barrier (hambatan)

15. Setiap species hewan seharusnya tersebar di mana-mana
SEBAB
Setiap species hewan mempunyai alat gerak

16. Keluarga tikus, katak, dan ular terdapat hampir di seluruh benua
SEBAB
Keluarga tikus, katak, dan ular dapat berkembang biak hampir diseluruh benua

17. Insekta tersebar hamoir di seluruh benua
SEBAB
Insekta berkembang sebelum benua terpisah

18. Harimau merupakan karnivor yang hidup di daerah sebaran Ethiopian dan Oriental
SEBAB
Zone Ethiopian dan Oriental mempunyai hutan tropis yang luas

19. Fauna khas Indonesia berada pada daerah sebran biogeografi
(1) Neartrik
(2) Australian
(3) Paleartrik
(4) Oriental

20. Mamalia di bawah ini hidup di sebaran zone Australia
(1) Kiwi
(2) Koala
(3) Alligator
(4) Kanguru

21. Fauna langka di Indonesia ynag bersifat endemis adalah
(1) Burung jalak bali
(2) Burung maleo
(3) Badak bercula satu
(4) Tarsius

22. Hewan-hewan khas yang ditemukan di zone Australian adalah
(1) Burung kiwi
(2) Hewan Marsupial
(3) Burung cendarwasih
(4) Hewan Monotremata

23. Fauna di Indonesia yang bersifat endemis dan hanya ada di Sulawesi adalah
(1) Orang utan
(2) Tarsius
(3) Ayam hutan paruh merah
(4) Burung maleo

24. Ular merupakan hewan yang penyebarannya meliputi zone
(1) Neartik
(2) Neotropik
(3) Australian
(4) Oriental

25. Herbivor yang hidup di daerah sebaran zone Neartik antara lain
(1) Kuda zebra
(2) karibou
(3) jerapah
(4) bison

Support web ini

BEST ARTIKEL