Friday, December 13, 2013

TEST AWAL KELAS X



1.       Salah satu manfaat biologi yang paling mendasar bagi manusia adalah ....
A. jumlah penemuan biologi yang semakin banyak
B.  mampu mengurangi dan meredakan permasalahan lingkungan
C. lahirnya ahli-ahli biologi yang berkecimpung di berbagai kehidupan
D. makin bertambahnya manusia yang mencintai ilmu biologi
E. lahirnya sikap manusia yang peduli pada kehidupan diri dan makhluk lainny

2.       Berbagai upaya untuk peningkatan produksi pangan diantaranya dilakukan dengan penyilangan berbagai varietas padi untuk mendapatkan bibit padi unggul. Penyilangan-penyilangan ini merupakan penerapan cabang ....
A. anatomi                         
B. genetika
C. morfologi                      
D. ekologi
E. fisiologi

3.       Berikut ini yang bukan manfaat mempelajari biologi secara moral adalah ....
A.   dapat memanfaatkan sumber daya alam secara bijaksana
B. tidak mudah percaya dengan hal-hal yang berbau mistik
C. mampu bersikap ilmiah dalam menghadapi masalah
D. berani memanfaatkan hutan dengan sekehendak hati
E.   peduli terhadap keberadaan makhluk hidup di sekitarnya

4.       Seorang dokter mencatat pada seorang pasien terdapat gejala: suhu tubuh cenderung tinggi selama 3 hari terakhir, ada keluhan mual dan sakit di ulu hati, keluar darah dari hidung (mimisan), keluar bintik-bintik merah pada permukaan kulit. Hasil pemeriksaan laboratorium trombosit sangat rendah.


Berdasarkan gejala tersebut ditegaskan diagnosis pasien terserang penyakit DBD (deman berdarah dengue), yang penyebarannya melalui perantara nyamuk. Perilaku nyamuk penyebab DBD merupakan persoalan biologi pada tingkat ....
A. individu                         
B. ekosistem
C. populasi                         
D. biosfer
E. komunitas
     
5.       Untuk memudahkan objek studi yang sangat beraneka ragam, kita perlu menggolong-golongkan (mengklasifikasikan) dan memberi nama ilmiah. Cabang biologi yang mempelajari hal ini adalah . . . .
A. embriologi                     
B. evolusi
C. fisiologi                         
D. botani
E. taksonomi

6.       Akhir-akhir ini sering kita dengar berita bahwa banyak ibu-ibu melahirkan bayi yang cacat. Sebetulnya bayi yang cacat sejak dalam kandungan dapat dipelajari dalam ilmu . . . .
A. embriologi                     
B. teratologi
C. genetika                         
D. urologi
E. patologi

7.       Berikut adalah langkah-langkah metode ilmiah.
1. Mengelola data.
2. Menyusun hipotesis.
3.Prediksi kesimpulan.
4.Mengidentifikasi masalah.
5.Melakukan percobaan.
6.Mengomunikasikan hasil penyelidikan ilmiah.

urutan yang benar adalah . . . .
A. 1 - 2 - 3 - 4 - 5 - 6
B. 2 - 1 - 4 - 5 - 3 - 6
C. 2 - 1 - 5 - 4 - 3 - 6
D. 4 - 1 - 2 - 5 - 3 – 6
E. 4 - 2 - 3- 5 - 1 – 6


8.       Setelah tanaman diberi tambahan pupuk urea, rata-rata pertumbuhan tinggi tanaman menjadi 1 cm per hari jika dibandingkan dengan  tanaman yang tidak diberi perlakuan. Dari kegiatan ini, yang termasuk variabel terikat adalah ....
A.      variasi dosis urea
B.      penyuluh
C.      induk tanaman
D.      rata-rata pertambahan tinggi tanaman
E.       tanaman tanpa perlakuan

9.       Perhatikan grafik berikut ini! Kecepatan reaksi pada suhu 30o C adalah . . . .




A.      0.8
B.      1.0      
C.      1.6
D.      3.4
E.       5.7


 10.    Sekelompok kambing di padang rumput termasuk sebuah … .
A.      Populasi                      
B.      biosfer
C.      Spesies
D.      komunitas
E.       Ekosistem

11.    Makhluk hidup dibagi menjadi dua kingdom. Pernyataan ini dikemukakan oleh ....
A.      Carolus Linnaeus         
B.      Lamark
C.      Darwin                       
D.      Aristoteles
E.       Einstein


12.     Pemberian tata nama ganda diatur dalam Kode Internasional yang disebut dengan ....
A.  binomial nomenklatur    
B.  klasifikasi
C.  kunci determinasi                      
D.  identifikasi
E . pengelompokan

13.    Tingkatan terendah dari klasifikasi tumbuhan dan hewan adalah ....
A. kingdom                        
B. kelas
C. spesies                           
D. divisi
E. filum

14.    Urutan takson tumbuhan dari kelompok terbesar ke kelompok terkecil adalah ....
A. kingdom-filum-bangsa-kelas-suku-marga-jenis
B. kingdom-filum-kelas-bangsa-suku-marga-jenis
C. kingdom-divisio-kelas-bangsa-suku-marga-jenis
D. kingdom-divisio-bangsa-kelas-suku-marga-jenis
E. kingdom-kelas-divisio-bangsa-suku-marga-jenis

15.    Suku kata pertama pada tata cara pemberian nama ganda menunjukkan ....
A. kelas                              
B. spesies
C. ordo                              
D. bangsa
E. genus

16.    Pisang, mangga, kelengkeng, dan durian dikelompokkan dalam tumbuhan buah-buahan. Pengklasifikasian ini tergolong dalam klasifikasi sistem ....
A. natural                           
B. manfaat
C. artifisial                          
D. buatan
E. praktis

17.    Penulisan nama Latin padi yang benar adalah ....
A. Oryza sativa
B. Oryza sativa
C. oryza sativa
D. Oriza sativa
E. Oriza Sativa
18.    Pada taksonomi dari kingdom ke spesies, kondisi jumlah makhluk hidup yang berbeda dalam setiap takson akan ....
A. semakin sedikit               
B. semakin banyak
C. berubah-ubah                
D. konstan
E. mengikuti posisi taksonnya

19.    bakteri kurang cocok jika hanya dimasukkan dalam Protista, karena bakteri ....
A. cara makannya autotrof
B. tidak memiliki nukleus
C. cara makannya heterotrof
D. bersifat tidak bergerak
E. cara hidup berkoloni

20.    Filum dalam klasifikasi hewan yang disebut juga ....
A. divisio                           
B. ordo
C. genus                            
D. spesies
E. marga

21.    Semakin dekat hubungan kekerabatan makhluk hidup, semakin banyak ....
A. perbedaan sifat               
B. keragamannya
C. persamaan sifat              
D. perbedaan dan
E. keunikannya

22.    Daftar yang memuat sejumlah keterangan suatu makhluk hidup yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi dan menentukan kelompok makhluk hidup berdasarkan ciri-ciri yang dimilikinya disebut ....
A. kunci dikotomi               
B. pengelompokan
C. kunci determinasi                       
D. animalia
E. klasifikasi

23.    Spirogyra sp. mampu melakukan fotosintesis, tetapi dalam sistem klasifikasi TIDAK termasuk ke dalam Plantae, melainkan Protista. Alasannya adalah ....
A. memiliki flagelata
B. belum memiliki membran inti
C. tidak memiliki dinding sel
D. hidup secara anaerobik
E. belum memiliki akar, batang, dan daun sejati

24.    Jenis makhluk hidup yang menyerupai tumbuhan dan hewan, tetapi bukan tumbuhan dan bukan hewan disebut ....
A. Monera                         
B. Plantae
C. Fungi                             
D. Animalia
E. Protista

25.    Pasangan yang memiliki kekerabatan paling dekat adalah ....
A.      rubah dan serigala
B.      serigala dan anjing
C.      rubah dan berang-berang
D.     serigala dan beruang
E.      rubah dan anjing

26.    Dalam klasifikasi makhluk hidup sering digunakan kunci determinasi sederhana yang disebut ....
A.      kunci klasifikasi             
B.      identifikasi
C.      kunci dikotomi             
D.     klasifikasi
E.      kunci determinasi

27.    Difa adalah seorang ahli ekologi. Manfaat taksonomi bagi Difa adalah ....
A.      menemukan adanya spesies baru
B.      menemukan adanya senyawa antibodi berciri khusus pada suatu makhluk hidup
C.      dapat memperkirakan tentang nenek moyang makhluk hidup tertentu
D.     mempelajari deversitas makhluk hidup yang ada
E.      mencocokkan pasangan hibrid agar dapat disilangkan dengan makhluk hidup lain

28.    Berikut ini yang bukan termasuk variasi dalam spesies adalah ....
A.  cara reproduksi             
B ..ukuran tubuh
C.  jenis makanan               
D. warna tubuh
E. bentuk tubuh

29.    Spesies adalah unit dasar dari klasifikasi biologi. Alasan dua individu yang berbeda dikelompokkan dalam satu spesies yang sama adalah ....
A.      mempunyai kesamaan nenek moyang
B.      mempunyai banyak persamaan
C.      mempunyai banyak perbedaan
D.     dapat saling kawin dan menghasilkan keturunan fertil
E.      dapat saling kawin dan menghasilkan keturunan steril

30.    Kata maniculata dari nama Latin Felis manuculata domesticus adalah nama ....
A. penunjuk famili                          
B. spesies
C. penujuk spesies
D. genus
E. penujuk genus

No comments:

Support web ini

BEST ARTIKEL