Friday, March 7, 2014

SOAL UJI COBA OTAK KELAS XII


Dalam sistem pengelompokan tumbuhan, terdapat beberapa macam cara tergantung dari
macam kelompoknya. Kelompok tumbuhan berikut yang merupakan keanekaragaman
tingkat jenis dalam satu genus, adalah ....
a. aren, kelapa, pinang
b. lengkuas, jahe, kunir
c. kacang tanah, kacang panjang, kacang hijau
d. jeruk bali, jeruk nipis, jeruk peras
e. bawang merah, bawang daun, bawang putih

2.Pada tahun 1969, R.H. Whittaker menyempurnakan sistem klasifikasi atas dasar pertimbangan
tingkat organisme sel dan jenis nutrisinya. Berikut ini macam kingdom dari klasifikasi Whittaker adalah ....
a. Monera, Protista, Fungi, Plantae, Animalia
b. Virus, Monera, Protista, Fungi, Plantae, Animalia
c. Monera, Plantae, Virus, Fungi, Animalia
d.Protista, Fungi, Plantae, Animalia
e.Plantae, Animalia.

3.Berikut ini adalah ciri berbagai alga,
1) Bentuk tubuh seperti benang atau filamen
2) Kloroplas berbentuk jala, tubuh tidak  bercabang
3) Setiap sel berisi kloroplas berbentuk spiral
4) Pembiakan seksual menghasilkan 4 zoospora haploid
5)Pembiakan vegetatif hanya dengan fragmentasi, generatif dengan zoospora
Berdasarkan ciri di atas, yang ditemukan pada Spirogyra adalah ....
a. 1-2-4
b. 2-4-5
c. 1-3-5
d. 3-4-5
e. 2-3-4

4.Acetobacter xylinum dapat digunakan untuk  pembuatan ....
a. asam susu
b. asam cuka
c. nata de coco
d. mentega
e. keju

5.Berikut ini macam-macam penyakit karena  bakteri dan macam vaksin untuk mencegah
panyakit karena bakteri ....
1) TBC a. kotipa
2) tifus b. BCG
3) kolera c. DPTP
Hubungan yang menunjukkan antara jenis
penyakit dan pencegahannya adalah ....
a.  1 – a
b.  2 – b
c.  3 – c
d.  1 – b
e.  1 – c

6. Warna biru pada alga biru disebabkan oleh  pigmen ....
a. fikosantin
b. fikoeritrin
c. fikosianin
d. karotin
e. klorofil

7.Ganggang adalah suatu golongan tumbuhan  dengan ciri ....
a.tidak ada akar, batang, dan daun yang  nyata
b. akar dan daun yang nyata
c. hanya daun saja yang nyata
d. akar, batang, dan daun nyata
e. daun dan akar yang nyata

8. Jaringan parenkim bisa ditemukan di ....
a. daun
b. batang
c. akar
d.bunga
e.seluruh tubuh tumbuhan

9. Jamur yang digunakan untuk pembuatan tempe adalah ....
a.Amanita muscaria
b. Saccharomyces cereviceae
c. Penicilium notatum
d. Neurospora crassa
e. Rhizopus oryzae

10. Jamur yang belum diketahui pembiakan generatif-nya dimasukkan dalam kelompok ....
a.Oomycota
b.Deuteromycota
c. Ascomycota
d. Basidiomycota
e. Zygomycota

11. Konjugasi yang terjadi pada Paramaecium  berhubungan dengan ....
a. reproduksi seksual
b. metabolisme
c. pertumbuhan sel
d.reproduksi aseksual
e.membelah diri

12.Pada tubuh hewan Porifera, air yang mengalir akan keluar melewati ....
a. oskulum
b. spongosol
c. ostium
d.askon
e.leucon

13. Gastrovaskuler adalah sistem ... pada Porifera
a. pernapasan
b. pengeluaran
c. peredaran
d. pencernaan dan peredaran
e. pencernaan

14. Di bawah ini tercantum tiga jenis cacing pipih:
1) Fasciola hepatica
2) Taenia saginata
3) Taenia solium
Di antara ketiga cacing tersebut yang hidup  pada sapi adalah cacing pipih nomor ....
a. 1 dan 3
b. 2 dan 3
c. 3 dan 1
d. 1 dan 2
e. 2 dan 3

15. Di bawah ini yang  tidak termasuk cacing parasit  adalah ....
a. Taenia solium
b.  Lumbricus terrestris
c.  Fasciola hepatica
d.  Ancylostoma duodenale
e.  Ascaris lumbricoides

16.Manusia akan terkena infeksi cacing perut Ascaris lumbricoides  jika ....
a. telur yang berembrio tertelan
b. larva tertelan bersama makanan
c.  larva dalam daging tertelan
d. larva dalam hati tertelan
e. larva menembus kulit kaki

17.Pengelompokan Mollusca menjadi kelas  Gastropoda, Pelecypoda, dan Cephalopoda
berdasarkan ....
a.  letak alat geraknya (kaki)
b.  alat pernapasan
c.  habitatnya
d. ada tidaknya tentakel
e.  ada tidaknya cangkang

18. Hewan Cephalopoda, seperti cumi-cumi  mempunyai sifon yang berfungsi ....
a. sebagai alat bantu pernapasan
b. jalan keluar masuknya air dan makanan
c. membantu pergerakan
d. sebagai alat pertahanan diri
e.  alat pemompa darah

19.Nyamuk dan lalat digolongkan dalam satu ordo  sebab ....
a. keduanya pembawa penyakit pada manusia
b. metamorfosis tidak sempurna
c. telurnya selalu diletakkan dalam air
d. sama-sama bersayap sepasang
e. keduanya membutuhkan darah untuk  perkembangan telurnya

20. Keluar masuknya air pada kelima lengan  Asteroidea adalah melalui ....
a. madreporit dan saluran cincin
b. madreporit dan pori kulit
c. saluran cincin
d. pori kulit
e. madreporit

21. Pernyataan di bawah ini yang  tidak  benar  tentang Echinodermata adalah ....
a. Echinoidea memiliki mulut di bawah dan anus di atas
b. Holothuroidea memiliki susunan tubuh  lima lengan
c.  Asteroidea memiliki daya regenerasi yang tinggi
d. Holothroidea tidak bernapas dengan sistem  ambulakral
e. Crinoidea hidup melekat pada dasar  perairan

22.Sistem ambulakral pada Echinodermata berhubungan dengan ....
a. alat pernapasan
b. alat gerak
c. alat reproduksi
d.alat peredaran darah
e.alat pencernaan

23. Di bawah ini beberapa nama ahli yang  mengemukakan teori tentang sel :
Nama Asli
Teori yang Dikemukakan
1. Rudolf Virchow A. Sel merupakan kesatuan  organel sel
2. Felix Dusadin B. Sel merupakan kesatuan  hereditas
3. Robert Brown C. Sel merupakan kesatuan  pertumbuhan
4. Schleiden D. Sel merupakan kesatuan  struktural
Dari tabel tersebut, pasangan yang benar antara nama asli dan teorinya tentang sel, adalah ....
a. 1 - C
b. 2 - A
c. 3 - D
d. 4 - B
e. 4 - D

24. Berikut ini adalah beberapa organ pencernaan,
1) Jejenum
2) Lambung
3) Duodenum
4) Ileum
Dari organ pencernaan di atas yang menyekresikan lipase adalah nomor ....
a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 1 dan 3
d. 2 dan 4
e. 3 dan 4

25. Dari tabel berikut ini manakah yang sesuai  antara organ, enzim yang dihasilkan, serta
fungsinya ....

Organ Enzim Fungsinya mengubah
1. Kelenjar  parotis Sakarase Amilum  disakarida
2. Lambung Pepsin Protein pepton
3. Pankreas Lipase  Lemak gliserol + asam lemak
4. Usus halus Maltase  Maltosa glukosa
5. Kolon Enterokinase Pepton asam am
 

a.  1, 2, dan 3
b . 1, 3, dan 5
c.  2, 3, dan 4
d.  2, 3, dan 5

26. Hormon-hormon yang diproduksi oleh ovarium dan  memengaruhi terjadinya menstruasi adalah....
a.LH dan FSH
b.estrogen dan FSH
c.estrogen dan progesteron
d.progesteron dan LH
e.progesteron dan oksitosin

27. Anak laki-laki yang telah mengalami pubertas  mengalami perubahan suara dan bentuk tubuh.
Perubahan ini dipengaruhi oleh hormon ....
a. testosteron
b. progesteron
c. adrenalin
d. tiroksin
e. somatotropin

28.Udara yang masih dapat dikeluarkan setelah inspirasi biasa disebut ....
a. udara pernapasan
b. udara komplemen
c. udara residu
d.udara cadangan
e.kapasitas vital

29. Hormon pada tumbuhan yang berperan dalam pematangan buah dan merangsang pembentukan
bunga adalah ....
a. auxin
b. sitokinin
c.  giberelin
d. etilen
e. asam absisat

30. Perhatikan proses tahapan pembelahan sel. Tahapan di bawah ini merupakan tahapan
pembelahan pada proses Profase I Meiosis dan berlangsung melalui beberapa sub-fase

  1. Pakiten
  2. Diakinesis
  3. Diploten
  4. Leptoten
  5. Zigoten

Dari sub-fase di atas, manakah urutan yang  benar dari proses Profase I Meiosis ....
a. 4 - 1 - 5 - 3 - 2
b. 4 - 5 - 3 - 2 - 1
c. 4 - 3 - 2 - 1 - 5
d.4 - 2 - 3 - 1 - 5
e.4 - 5 - 1 - 3 - 2

31.Substrat yang digunakan pada tahapan Glikolisis dan hasilnya yag tepat di bawah ini adalah ....
a. asam piruvat; 2FADH2, Asetil ko-A, asam sitrat
b. glikogen; 2FADH2 , Asetil  koA, asam sitrat
c. asetil KoA; piruvat, NADH, ATP
d. glukosa; 2NADH2 , 2 asam piruvat, 2ATP
e. ATP; FADH, asam piruvat NADH

32. Perhatikan tabel di bawah ini tentang daftar  urutan kodon dengan macam asam aminonya

Kodon
Asam Amino
CGG
Arginin
CCU
Prolin
CAC
Histidin
GUA
Valin
GGU
Glysin

Apabila urutan basa nitrogen DNA yang akan melakukan transkripsi adalah CAC - CCT -
CGG - GGT - GTA, maka urutan asam amino yang akan dibentuk adalah ....
a. histidin-arginin-valin-glysin-prolin
b. prolin-ariginin-histidin-glysin-valin
c. histidin-prolin-arginin-glysin-valin
d.valin-histidin-arginin-prolin-glysin
e.prolin-glysin-histidin-arginin-prolin

33.Jika sifat hitam (H) epistasis terhadap kuning (K), sedangkan masing-masing dominan terhadap
alelnya putih (h dan k), maka persilangan antara individu bergenotipe HhKk dengan hhKk akan
menghasilkan keturunan berfenotipe ....
a. 100% hitam
b. 50% hitam, 50% kuning
c. 50% hitam, 38% kuning, 12% putih
d. 75% hitam, 25% kuning
e. 50% hitam, 25% kuning, 25% putih

34.Jika ayam berpial sumpel (walnut) disilangkan  dengan ayam berpial gerigi (ros), genotipe
keduanya heterozygot. Maka kemungkinan  keturunannya yang berpial jikah (single) ada
sebanyak ....
a.1/16
b.9/16
c.2/16
d.6/16
e. 3/16

35. Di bawah ini penyakit akibat dari proses delesi  pada kromosom adalah ....
a.Sindrom Down
b.Sindrom Klinefelter
c.Sindrom Turner
d.Sindrom Cri du chat
e.Sindrom Patau

36.Kejadian-kejadian di bawah ini diperkirakan terjadi selama proses evolusi berlangsung
yaitu:
I. munculnya jenis baru
II.terjadinya mutasi
III.bertambahnya frekuensi gen yang bermutasi  di dalam populasi
IV.seleksi alam
Menurut teori evolusi, urutan logis dari peristiwa  yang timbul adalah ....
a. I-II-III-IV
d. II-III-IV-I
b. I-II-IV-III
e. I-IV-III-II
c. II-IV-III-I

37 Didalam suatu populasi terdapat kelompok  perasa pahitnya kertas PTC(T) sebesar 64%,
sedangkan yang lainnya bukan perasa. Oleh karena itu. frekuensi genotipe orang PTC dan
non PTC adalah ....
TT :  Tt  : tt
a.16 : 48 : 36
b.16 : 48 : 16
c. 36 : 16  : 36
d. 48 : 36 : 16
e.36 : 48 : 16

38.Kolkisin adalah salah satu zat kimia yang dapat  menyebabkan terjadinya individu poliploidi.
Peranan kolkisin adalah ....
a. menyebabkan deaminasi
b.mengubah sitosin menjadi urasil pada DNA
c.memutuskan benang-benang spindle
d.menambah sejumlah gugus kimia pada  basa guanin
e.memutuskan ikatan antara gula dan fosfat

39.Salah satu pemanfaatan bioteknologi adalah  pembuatan hormon insulin dengan cara ....
a. menyisipkan gen bakteri kedalam DNA  pankreas manusia
b. menyisipkan gen pankreas manusia ke  dalam plasmid bakteri
c. menyambungkan DNA manusia dan DNA  bakteri
d. menyambungkan kromosom manusia dengan  kromosom bakteri
e.menempelkan gen pankreas manusia ke  dalam DNA intrakromosomal bakteri

40. Manakah yang menunjukkan hubungan yang  tepat antara mikroorganisme dengan peranannya
dalam bioteknologi ....
No. Mikroorganisme Peran
1 Sacharomyces  Cereviceae Membuat yogurt
2 Monilia Sitophyla Membuat tempa
3 Rhyzopus Orizae Membuat kecap
4 Spirilum Penghasil protein
5 Chlorella Penghasil karbohidrat
a. 1  
d. 4
b. 2
e. 5
c. 3 

TRY AGAIN







 

No comments:

Support web ini

BEST ARTIKEL